sudah 2 hari setelah keluar-nya film DEADPOOL di Indonesia, bioskop masih dipenuhi antrian orang-orang yang ingin menonton film ber-genre superhero ini!
betapa tidak? Deadpool merupakan sosok anti hero langka yang sangat berbeda dari kebanyakan superhero yang kita ketahui selama ini, Konyol, ceria, dan bermulut pedas menjadi sifat Deadpool yang menarik untuk diikuti. Terlebih, Deadpool dirilis di bulan penuh kasih sayang ini, sangat tepat untuk dapat dinikmati bersama orang terkasih hehe.
Film DEADPOOL disutradai oleh Tim Miller, sementara naskah cerita ditulis oleh Rhet Reese dan Paul Wernick. Film ini digarap oleh studio Marvel Enterprises, TSG Entertainment, dan Twentieth Century Fox.
sinopsis DEADPOOL bercerita tentang Wade Wilson, seorang tentara bayaran yang sekarat karena kanker, memutuskan untuk menyerahkan dirinya pada sebuah percobaan perubahan genetik dengan menggunakan senjata X. Percobaan itu membuatnya menjadi anti-hero yang tak terkalahkan bernama DEADPOOL. Dengan kekuatan barunya Wade memburu kelompok penjahat yang hampir saja merenggut nyawanya.
Yang membuat orang tertarik dengan film satu ini tidak lepas dari promo nya yang luar biasa!
Tak hanya melalui media sosial, banner-banner Deadpool yang lucu dan sangat eye-catching sering terpampang di beberapa jalanan di Amerika.
Namun, tidak hanya kocak, film ini juga menampilkan kisah drama Wade Wilson mengatasi kanker yang merenggut seluruh hidup dan cinta sejatinya, Vanessa yang diperankan oleh Morena Baccarin.
Simak Trailernya!
.






0 komentar:
Post a Comment